Sabtu, September 05, 2009

SEJARAH TELATEZ

Awalnya saya tergerak untuk memberdayakan pemuda, bagaimana caranya mereka mendapatkan pekerjaan yang layak untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka. Dari sanalah saya berkumpul dan mencari inisiatif usaha guna menciptakan peluang kerja baru, awalnya saya membuat kue berupa roti yang kami jajakan ke warung-warung namun karena persaingan kualitas kami kalah dilapangan akhirnya kami menyerah. Pantang putus asa, sayapun terus mencari inisiatif lain yang lebih memungkinkan tentang pekerjaan apa yang sesuai untuk diterapkan di desa kami. Akhirnya munculah ide membuat fried cassava (tela goreng), beberapa kali melakukan eksperimen akhirnya saya menemukan resep yang pas untuk dijadikan usaha baru. Produk itu saya namakan TELATEZ dan akhirnya beberapa pemuda berhasil memiliki pekerjaan sampai saat ini.

1 komentar: